Diduga Konsleting Listrik, Polisi Cek TKP 3 Rumah Dilalap Si Jago Merah
Garut, KabarSakti.com – Sebuah kebakaran melanda tiga rumah di Kampung Sawah Bera, Desa Tipar, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, pada Rabu malam 12 Februari 2025 sekitar pukul 20.00 WIB. Kebakaran tersebut melibatkan dua rumah semi permanen dan satu rumah permanen yang mengalami kerusakan parah.
Kapolsek Cikelet, IPTU Aktas Komalsyah, S.H., menyebutkan bahwa kebakaran diduga bermula dari konsleting listrik di rumah milik Rofiq (53 tahun), penghuni rumah semi permanen. Percikan api akibat arus pendek tersebut langsung menyebar ke rumah lainnya yang terbuat dari bahan mudah terbakar, seperti kayu dan bambu.
Api melahap seluruh bagian rumah Rofiq, dan kemudian merembet ke rumah milik Wiwin Winarsih (70 tahun), yang juga terbuat dari kayu. Meski warga setempat sudah berusaha memadamkan api secara gotong-royong, keterbatasan alat dan sumber air, ditambah kondisi musim kemarau, membuat upaya tersebut tidak sepenuhnya berhasil.
Beruntung, api dapat dipadamkan sebelum menjalar ke rumah milik Junaedi (59 tahun), meskipun kerusakan materiil yang ditimbulkan cukup besar, dengan total kerugian sekitar Rp. 195.000.000 (seratus sembilan puluh lima juta rupiah).
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” ujar Kapolsek Aktas. Sementara ini, penghuni rumah yang terdampak kebakaran mengungsi ke rumah tetangga.
Pihak kepolisian setempat telah menerima laporan mengenai kejadian ini dan langsung turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan, mendata saksi-saksi, serta mengumpulkan bukti-bukti untuk penyelidikan lebih lanjut.
Kapolsek juga mengimbau agar warga lebih berhati-hati dalam menggunakan instalasi listrik dan menjaga keselamatan di rumah, terutama mengingat kondisi musim kemarau yang rentan terhadap kebakaran. (Abucek)
Sumber Humas Polres Garut