Jalin Kemitraan, Pemred Dan Redpel Media Kabar Sakti Silaturahmi Ke Kantor DP2KBP3A Kabupaten Ciamis
Ciamis, Kabarsakti.com – Dalam rangka menjalin kemitraan dengan instansi pemerintah, Pemimpin Redaksi (Pemred) dan Redaktur Pelaksana (Redpel) media Kabar Sakti mengunjungi kantor Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Ciamis. Kunjungan tersebut dilaksanakan pada hari Senin, 16 Desember 2024.
Rolis, Pemred Kabar Sakti, bersama Abucek, Redpel media tersebut, disambut hangat oleh Sekretaris Dinas (Sekdis) Helmi Lestari, yang didampingi oleh Kepala Subbagian (Kassubag) Umum dan Kepegawaian, Dede Hermawan. Dalam pertemuan yang penuh keakraban ini, berbagai hal terkait kemitraan antara media Kabar Sakti dan DP2KBP3A dibahas secara konstruktif.
“Selamat datang dan terima kasih atas kunjungannya. Kami sangat senang bisa menerima rekan media dalam rangka silaturahmi ini. Semoga hubungan yang baik ini dapat terus terjalin,” ujar Sekdis Helmi Lestari dengan penuh kehangatan.
Sementara itu, Pemred Kabar Sakti, Rolis, mengapresiasi sambutan yang sangat baik dari pihak DP2KBP3A Kabupaten Ciamis. “Alhamdulillah, kami berdua disambut dengan hangat, dan semoga ke depan kita dapat terus menjalin kemitraan yang baik dalam mendukung program-program pemerintah dan memberikan informasi yang bermanfaat kepada masyarakat,” ungkap Rolis.
Kunjungan ini merupakan bentuk komitmen media Kabar Sakti untuk terus mendukung kerja sama dengan berbagai instansi pemerintah demi memberikan kontribusi positif dalam pembangunan dan pelayanan publik. (Abucek)