Dandim 0612/Tsm Letkol Arm Yan Octa Rombenanta Pimpin Upacara Pindah Satuan
Tasikmalaya, Kabarsakti.com – Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos., bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam tradisi pelepasan dan pindah satuan anggota Makodim 0612/Tasikmalaya, yang dilaksanakan di lapangan upacara Makodim 0612/Tsm, Selasa 17 Desember 2024.
Dalam sambutannya, Dandim mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas dedikasi para anggota yang telah bertugas di Kodim 0612/Tasikmalaya. Ia juga menekankan bahwa pindah satuan adalah bagian dari dinamika organisasi TNI AD untuk meningkatkan profesionalisme dan pengembangan karier prajurit.
Letkol Arm Yan Octa Rombenanta berharap anggota yang pindah satuan dapat menjaga nama baik Kodim 0612/Tasikmalaya dan terus menunjukkan dedikasi terbaik di tempat tugas baru.
Upacara ini dihadiri oleh jajaran perwira, bintara, tamtama, serta pegawai sipil di lingkungan Kodim 0612/Tasikmalaya, yang turut serta dalam momen penting ini.
Selain sebagai acara pelepasan, upacara ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat silaturahmi di antara seluruh anggota Kodim 0612/Tasikmalaya.
Penghormatan kepada anggota yang pindah satuan serta upaya untuk menjaga hubungan baik dan meningkatkan semangat di lingkungan TNI. (Abucek)
Sumber Pendim 0612/Tasikmalaya