Kabupaten Tasikmalaya, Kabarsakti.com-Warga Kp. Cikuda desa pasirsalam Kec.Mangunreja Kabupaten tasikmalaya, mengadakan kegiatan olah raga Turnamen Bola Voli Putri dengan tujuan mengolah ragakan masyarakat dan memasyarakatkan olah raga, dan juga membangun jalinan silaturahmi sesama warga masyarakat Kab. Tasikmalaya.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 19 tim dari sembilan belas desa. Adapun teknis pertandingan memakai sistim satu kali gugur. Selama pertandingan berjalan,di sekitar lokasi pertandingan setiap harinya selalu di penuhi oleh masyarakat peng hobby olah raga bola Voli, baik warga sekitar maupun warga dari luar desa, luar kecamatan se kabupaten tasikmaya.

Kegiatan turnamen bola voli putri pun berakhir pada puncaknya,selasa 5/11/2024.Final bola voli antara tim bola voli putri kecamatan sukaraja vs tim bola voli putri sukamenak kec.sukarame Kab.Tasikmalaya. selama pemainan berlangsung kedua tim menampilkan permainan sangat bagus, sportif,menghibur dan enak untuk di tonton. Permainanpun berakhir dengan skor 3-0 Yang di menangkan oleh tim bola voli putri kec.Sukaraja yang di sponsori oleh perusahaan bordir Alvitex collecsion.

Dalam acara final bola voli putri turut hadir Iwan Saputa(Cabup) kab. Tasikmalaya yang di dampingi istrinya, dalam momentum tersebut Iwan Saputra memberikan Tropy dan uang pembinaan kepada juara 1 dan juara 2. Iwan Saputra (Cabup) berpesan kepada seluruh masyarakat dilokasi,acara ini kita jadikan momen silaturahmi, saling mengenal sesama peng hobby olah raga bola voli antar desa antar kecamatan. Semoga olah raga bola voli di kabupaten tasikmalaya semakin maju dan bisa melahirkan atlit profesiinal membawa nama harum tasikmalaya.”ungkapnya.

Pemilik perusahaan bordir Alvitek, Rolis menyampaikan rasa bersyukur atas prestasi yang diraih tim bola voli nya,sekaligus sebagai juara 1 dalam turnamen tersebut, semoga bisa lebih meningkatkan lagi berlatihnya.”ungkapnya.6/11/2024.

Rolis menambahkan, kehadiran Iwan Saputra (Cabup) di acara final bola voli putri ini menjadikan lebih dekatnya hubungan silaturahmi dengan masyarakat,semoga Iwan Saputra yang dalam pencalonannya berpasangan dengan Dede muksit (IDE) mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat kab.Tasikmalaya demi meraih kemenangan dalam kontestasi Pilkada Kab. Tasikmalaya Tahun 2024 menuju maslahat.”pungkasnya.

Redaksi/Ks